Visi dan Misi
31 Januari 2017 19:48:35 WITA
VISI DAN MISI
1. VISI
Visi Pemerintah Desa Sembiran 2018-2023 adalah:
“Menjadikan Warga Masyarakat Dan Desa Sembiran Tetap ADASE (Aman, Damai dan Sejahtera) Berlandaskan Tri Hita Karana”
2. MISI
Misi merupakan rumusan umum mengenai upaya-uapaya yang akan dilakasanakan untuk mewjudkan Visi. Misi berfungsi sebagai pemersatu gerak langkah nyata bagi segenap komponen penyelenggara Pemerintah Desa Sembiran dan seluruh komponen masyarakat Desa Sembiran.
Adapun Misi Pembangunan Desa Sembiran Tahun 2018-2023 adalah sebagai berikut :
- Menjaga keamanan/kelestarian lingkungan pemukiman dan alam sekitar mulai dari hal yang paling sederhana seperti menjaga kebersihan, membuang sampah pada tempatnya dan melaksanakan penghijauan.
- Memberikan penyuluhan dan pemahaman kepada warga baik dimasyarakat maupun di sekolah tentang hidup sehat, bahaya narkoba dan lain-lain.
- Mengadakan upaya pengobatan gratis pada waktu-waktu tertentu.
- Memaksimalkan fungsi/manfaat sumber daya alam terutama air, perbaikan sarana dan prasarana desa untuk dapat dinikmati dengan baik oleh masyarakat.
- Meningkatkan peran dan tugas aparat keamanan yang ada di desa.
- Bekerjasama dan membantu lembaga adat untuk memotifasi dan meningkatkan kesadaran warga untuk melaksanakan tugas dan kewajiban (Darma Agama) di Desa Adat.
- Memberikan penyuluhan melalui lembaga/instansi terkait dengan dunia kerja dan dunia usaha untuk mendapatkan peluang kerja dan meningkatkan penghasilan.
- Bekerjasama dengan balai latihan kerja (BLK) untuk mendapatkan pelatihan keterampilan yang dapat dijadikan pegangan hidup.
- Menyerap aspirasi dan saran/masukan dari warga masyarakat untuk kemajuan desa dan kesejahteraan warga.
- Memberikan pelayanan yang baik dan maksimal kepada warga dengan meningkatkan tupoksi dan peran masing-masing petugas/aparat desa.
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- POSYANDU ANGGREK BD. BUKIT SENI
- Yayasan Kaki Kita Sukasada “Peduli Sesama, Peduli Lingkungan”
- Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbang Desa)
- MONEV INTENSIVIKASI TANAMAN CENGKEH DI SA SARI AMERTA
- POSYANDU FLAMBOYAN II SEPTEMBER 2024
- PEMBEBASAN PAJAK DAERAH PKB & BBNKB
- Perberdayaan Kader Posyandu, Toga dan BKB di Desa Sembiran